VISI

Visi Rumah Sakit UIN Alauddin adalah menjadi rumah sakit terkemuka dalam pendidikan dan pelayanan di bidang kesehatan yang terintegrasi keislaman pada tahun 2035

MISI

  1. Menyelenggarakan rumah sakit pendidikan yang unggul untuk mendukung pembelajaran, penelitian dan pengabdian masyarakat di bidang kesehatan.
  2. Mengintegrasikan nilai-nilai keislaman dalam pendidikan, penelitian dan praktik pelayanan kesehatan.
  3. Meningkatkan kompetensi dan profesionalisme tenaga kesehatan melalui pendidikan berkelanjutan dan program pengembangan SDM, dan
  4. Memberikan pelayanan kesehatan yang bermutu, aman, dan berorientasi pada keselamatan pasien sebagai wujud implementasi ilmu dan pendidikan.

PROFIL RUMAH SAKIT

LATAR BELAKANG

Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar adalah Badan Layanan Umum di bawah Kementerian Agama yang bergerak di bidang Pendidikan Tinggi. Sejak selesainya pembangunan kampus II UIN Alauddin Makassar, saat ini kampus I hanya digunakan oleh Program Studi pendidikan dokter dan profesi dokter. Pemanfaatan Kampus I sebagai Rumah Sakit Pendidikan guna memenuhi kebutuhan dasar akademik khususnya Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) yang telah membina 7 program studi yakni Keperawatan dan profesi,Kebidanan, Farmasi,Kesehatan Masyarakat serta Pendidikan dokter dan Profesi mendukung tersedianya wahana pendidikan kesehatan di Fakultas Kedokteran UIN Alauddin Makassar serta menunjang misi pembangunan daerah Provinsi Sulawesi Selatan tentang kesehatan bagi masyarakat.

Dengan selesainya pembangunan Rumah Sakit UIN Alauddin Makassar pada tahun 2023 diharapkan akan meningkatkan jangkauan, jenis pelayanan, aksesibilitas dan mutu pelayanan kepada masyarakat khususnya masyarakat Kota Makassar dan sebagian wilayah Kabupaten Gowa dan mendukung tridarma perguruan tinggi. Untuk mendirikan Rumah Sakit membutuhkan syarat yang harus dipenuhi seperti pengklasifikasian jenis pelayanan, sumber daya manusia, sarana dan prasarana, peralatan serta administrasi dan manajemen yang perlu dibentuk. Akan tetapi tujuan ini membutuhkan anggaran yang tidak sedikit. Untuk itu, melakukan kerja sama dengan mitra yang memiliki potensi dalam hal ini sangat diperlukan.

LOKASI RS UIN ALAUDDIN

GALERI